Home » , , , , , » Meledak Dan Terbakar

Meledak Dan Terbakar

Diduga akibat tangki mobil meledak, kebakaran di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Kamis (5/4) malam, menghanguskan dua rumah dan satu mobil. Kendati tidak ada korban jiwa namun kebakaran ini menimbulkan kerugian materil ratusan juta rupiah.

Kebakaran yang menimbulkan kepanikan warga ini terjadi di Desa Baru, Kecamatan Luyo, Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Rumah mewah milik dua orang kakak beradik ini tiba-tiba dipenuhi kobaran api yang terus membumbung tinggi. Upaya ratusan warga untuk memadamkan kobaran api dengan alat sederhana tak membuahkan hasil.

Sebanyak enam mobil pemadam kebakaran tidak mampu mengendalikan api yang menghanguskan tiap sudut rumah itu, Warga mengatakan kebakaran dipicu ledakan tangki mobil milik korban. 

Sementara itu ,ditempat lain karena Salah Isi BBM, Mobil Meledak dan Terbakar , sebuah mobil terbakar di stasiun pengisian bahan bakar umum Getas, Grobogan, Jawa Tengah. Api nyaris menyambar tempat pengisan BBM sebelum pemadam tiba. Sementara sopir beserta penumpang selamat.

Suara ledakan yang berasal dari mobil mini bus yang sedang terbakar ini membuat petugas SPBU panik. Dengan menyemprotkan tabung pemadam kebakaran, petugas SPBU terus berusaha memadamkan api yang semakin membesar.

Sebelum kejadian mobil yang dinaiki empat orang warga Melati, Kabupaten Kudus ini, hendak mengisi bensin di SPBU Getas pada Senin malam. Namun, sopir mini bus, Hariyanto yang hendak menuju Solo ini mengaku petugas salah mengisikan bahan bakar, yang saharusnya diisi bensin ternyata diisi dengan solar.

Mengetahui salah mengisi BBM, petugas SPBU kemudian membawa mobil ke pinggir lokasi pengisian untuk dikuras. Sambil menguras, mesin dalam kondisi hidup. Campuran solar dan bensin yang menetes tiba tiba tersambar percikan api dari arah mesin. Sempat terdengar empat kali ledakan dari arah mobil sebelum sebelum terbakar.

Hariyanto, sopir mini bus itu mengatakan, api yang membesar nyaris menyambar tempat pengisan bahan bakar. Namun, api berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran yang cepat tiba dilokasi kejadian. Dalam waktu lima belas menit api berhasil dijinakkan.Polisi yang tiba dilokasi kejadian langsung melakukan olah kejadian. Sopir dan seluruh penumpang kemudian dimintai keterangan. Akibat kebakaran ini pemilik mobil mengalami kerugian Rp150 juta.
metrotv , okezone news


Share this article :

Followers

 
Support : Creating Website | Template | Mas
Copyright © 2011. Dunia Dan Akherat - All Rights Reserved
Template Modify and Proudly powered by Free Blog